Gimana tadi malam episode terakhir drama korea Twenty Five Twenty One? Puas atau kesel karena ternyata bapaknya Kim Min Chae nggak dibuka publik dan dibiarkan tetap jadi asumsi yang nggak ada jawabannya? 

twenty five twenty one

Wkwk, saya akui drama Twenty Five Twenty One itu epik banget sih. Ceritanya bagus, latar konflinya realistis tapi berat, dan male leadnya kasep pisan, euy. Siapa yang nggak kasihan ngeliat tokoh ganteng yang berusaha kuat memperbaiki hidupnya yang berantakan karena krisis moneter? 


Untuk yang belum pernah menonton drama Twenty Five Twenty One, kisahnya secara singkat adalah tentang persahabatan dan cinta pertama di tahun 1990-an. Tokoh utamanya adalah seorang pemuda mahasiswa yang terpaksa putus kuliah karena usaha keluarganya bangkrut di momen krisis moneter. 


Sedangkan, tokoh utama perempuannya adalah seorang atlet anggar yang sedang memperjuangkan mimpinya untuk ikut turnamen. Di tengah kekacauan ekonomi negaranya, mereka bertemu pertama kali. 


twenty five twenty one

Makin lama, kisah mereka berdua terasa makin manis. Sebagai seorang mantan orang kaya, si tokoh utama cowok ini sangat menggambarkan seseorang yang nyaris putus asa tapi masih terus berusaha hidup di tengah kekacauan mental dan realitas kehidupannya. 


Makanya, saya nggak heran sih banyak netizen yang tergila-gila pakai banget sama jalannya kisah ini. Apalagi, tokoh utamanya jatuh cinta dengan sangat perlahan. Mungkin baru di episode 9 baru ada pernyataan cinta. Itu pun pernyataan cinta yang dilengkapi dengan kalimat, “Aku tidak butuh balasan apapun darimu. Aku sekadar menyukaimu saja.” Aih, meleleh mak!


Karena kisah cinta yang begitu bagus, netizen tentu berharap mereka memiliki akhir yang bahagia, misalnya menikah dan punya anak bersama. Hal yang unik di dalam drama ini adalah kisah anak tokoh utama cewek, Kim Min Chae, diperlihatkan sedikit. Kampret emang penulisnya! Dari awal, penonton memang sudah dibuat berharap dengan happy ending dengan keberadaan karakter Kim Min Chae ini.


twenty five twenty one

Ada aktivitas di mana si anak ini membaca buku diary emaknya dan mengetahui sekelumit kisah cinta pertama emaknya. Dari sini, penonton yang punya harapan bahwa para tokoh utamanya akan mendapat akhir bahagia mulai kecewa karena marga si anak ini ternyata tidak sama dengan tokoh utama cowoknya. 


Layaknya manusia biasa, ketika menyadari bahwa realitas tidak sesuai dengan harapan akan ada dalih dan alasan pembenaran yang dibuat. 


Coba aja cek media sosial dari Twitter sampai Youtube, ada begitu banyak teori konspirasi yang menjelaskan adanya kemungkinan si anak yang beda marga ini masih punya hubungan darah sama tokoh utama cowoknya. Mulai dari kemungkinan nama tokoh utama cowok ternyata palsu, kemungkinan anak adopsi, sampai kemungkinan Kim min Chae adalah anak orang lain. 


Netizen emang gitu sih, suka maksa. Bahkan, ada banyak meme kantor TvN kebakaran kalau sampai ending Na Hee Do dan Baek Yi Jin (nama tokoh utamanya) nggak bahagia, wkwkwk.


twenty five twenty one

Saya sebagai mak-emak pengamat drama korea cukup salut sama penulis drama Twenty Five Twenty One ini karena biasanya ending kisah cinta begini akan selalu berujung pada pernikahan. Apalagi, mereka berdua sudah melalui begitu banyak cobaan, masa nggak dikasih akhir yang bahagia? Ih, tega amat!


Karenanya, saya cukup bisa bilang bahwa drama ini akan jadi pembelajar untuk penggemar drakor bahwa happy ending nggak selalu berakhir dengan menikah. Dengan menjalin hubungan baik, punya pekerjaan yang mapan, ada keluarga kembali bersatu juga tergolong sebagai happy ending. 


Ending yang realistis seperti drama Twenty Five Twenty One ini cukup memuaskan saya. Bagaimanapun, jodoh nggak perlu dipaksakan. Kalau sekiranya memang susah banget untuk diraih, cukup disudahi saja. Nggak perlu melakukan perjuangan seperti Goo Jun Pyo di drama Boys Before Flowers atau seperti Rangga di AADC 2. Capek!


So, buat netizen yang masih penasaran siapa ayah Kim Min Chae, silakan ditebak-tebak sendiri atau tunggu saja tanggapan dari Lesti.


Baca juga: Ending Business Proposal, Super Happy dan Semua Bahagia